Hari Ini tanggal 01 Mei 2010 , terasa otak saya bingung , mungkin merasa bosen . Kebetulan Honey saya sekulahnya libur dihari sabtu ini . Akhirnya muncullah ide jalan-jalan , kita bingung jalan-jalan kemanakah kita ? Akhirnya aku putuskan untuk jalan-jalan ke Objek wisata di Yogyakarta . Berangkat dari Rumah Pukul 08.00 WIB, Dengan bacaan Bissmilah ... Akhirnya kita menempuha jalan panjang , Berniat kami ingin melepas kebosanan dengan melakukan Refresing , Sampai di Kota Nya Yogyakata Pukul 11.00 WIB , kami sampailah kota Yogya. Muter-muter dulu di Dareah yang terkenal dengan Julukan "Kota Pelajar" memang benar , Daerah DIY adalah daerah Kota Pelajar.
Perjalan jalan-jalan kami muter kota Yogyakarta berkisar sampai 1 Jam lebih , Akhirnya ketemu juga Objek wisata yang akan kami Kujungi Yaitu " OBYEK WISATA TAMANSARI" pasti bagi anda yang sudah mengujungi sudah tidak heran lagi dengan tempat wisata ini . Sampai di depan gerbang wisata tersebut kami melangkah , Wooow , udara segar menyelimuti badan kami berdua , Rasaya Bahagia sekali bisa mengunjungi Obyek wisata beduaan . Kami pun lama sekali di Area Ini . Apa Tamansari Itu ? Cerita nya begini
Tamansari adalah Salah satu warisan budaya keraton yang sampai saat ini masih terjaga kelestariannya adalah keraton Jogjakarta. Berbagai bangunan keraton dan pernak-perniknya masih bisa kita lihat sampai sekarang, walaupun tidak sekokoh waktu pertama kali dibangun. Taman Sari adalah salah satu bagian keraton yang baru saja dipugar, sebagai tempat pemandaian para Sultan Jogja. Taman Sari atau Pasiraman Umbul Binangun dibangun pada tahun 1758 atau pada masa Sri Sultan Hamengku Buwono I atau Pangeran Mangkubumi. Bangunan ini merupakan kombinasi antara gaya Barok Eropa Abad 18 dengan Ottoman, serta arsitektur Mongolia. Konsep arsitektur Taman Sari ini dapat dijumpai pada taman-taman mewah Baroque dengan tradisi Portugis, yang contohnya masih dapat ditemukan di Portugal. Karena ini merupakan salah satu karya bersejarah dari salah seorang Insinyur Portugal, maka Pemerintah Portugal bersedia mendanai renovasi Taman Sari ini sebesar Rp 1,6 milliar dan sisanya dari dana total yang dibutuhkan Rp 2,5 milliar untuk renovasi berasal dari APBD ( Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah ). Kurang lebih memerlukan waktu 6 bulan untuk memugar taman ini, setelah Minggu ( 22/8 ) malam diresmikan oleh Sri Sultan Hamengku Buwana X dan Dr.Jose Blanco. Rehabilitasi dilakukan atas kerjasama Yayasan Calouste Gulbenkian, Keraton Yogyakarta, Pusat Studi Lingkungan Hidup UGM, Jogjakarta Heritage Society (JHS) dan Balai Pelestarian Peninggalan Purbakala.
Disana saya sempat membuat Liputan yang berjudul " Jalan Bareng bersama Gandis "
mau lihat Video nya yang sudah siap saji Ini :
Silahkan Dilihat
Rasanya seneng benget aku jalan-jalan di wisata Tamansari - Yogyakarta
Akhirnya bahagia juga jalan-jalan bersama dia .Semoga artikel ini menjadi kenangan terindah .
Thank's Buat Gandis Green Tea yang telah menemani jalan-jalan .
kapan ya mampir ke Jogya nih, memang yahuud.
sob minta dukungannya ya kontes seo?
* @308867948740483761.0
* @BF
Pertamaz sobb
Posting Komentar